Mengenang Pemilu Presiden 2019

22 December 2023

Mengenang Pemilu Presiden 2019


 

pil
Pemilu Presiden 2019

Pada sebuah Rapat Pleno Terbuka, Minggu 30/6/2019, yang dipimpin Ketua KPU RI Arief Budiman, pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin ditetapkan sebagai calon terpilih setelah memperoleh 85.607.362 suara (55,5%) mengalahkan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno dengan perolehan 68.650.239 suara (44,5%). Ketua KPU RI Arief Budiman didampingi Anggota Evi Novida Ginting Manik, Pramono Ubaid Tanthowi, Hasyim Asy’ari, Viryan, Ilham Saputra serta Wahyu Setiawan. Turut menemani Sekjen KPU RI Arif Rahman Hakim.

Capres-cawapres fiktif muncul sebagai bentuk protes satir terhadap panasnya situasi politik saat itu. Nurhadi adalah tukang pijat asal Kudus, Jawa Tengah. Dia dipasangkan dengan sosok Aldo yang merupakan tokoh rekaan. Biar terkesan jenaka, mereka menggunakan nama Dildo, akronim Nurhadi – Aldo. Dalam beberapa unggahan, capres-cawapres fiktif Dildo juga memberikan sejumlah nasihat hidup, antara lain: Orang miskin dilarang miskin.

Pada Pilpres 2019, lima kali debat capres-cawapres digelar dengan komposisi satu kali debat khusus cawapres, dua kali khusus capres, dan dua kali dihadiri capres-cawapres. Di media sosial, ada dua tagar yang ramai digunakan oleh masing-masing pendukung capres, yaitu #debatpintarjokowi (107.000 cuitan) dan #PrabowoMenangDebat (101.000 lebih cuitan). Warganet juga menggunakan tagar #DebatSebel (50.000 cuitan) untuk membagikan konten-konten lucu terkait debat kedua pilpres 2019 di media sosial.


Sumber berita
kpu
tempo
kompas
bbc


0 comments :

Post a Comment